Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad, S.AP, M.A mempunyai program acara Satu Jam Bersama Kak Choe Dengan Radio Amandit yang dilaksanakan dua minggu sekali pada jumat malam sabtu disiarkan langsung oleh radio amandit. Jumat (08/03/2019)
Program acara Satu Jam Bersama Kak Choe mengundang bintang tamu dari sekolah-sekolah berprestasi di Hulu Sungai Selatan untuk menggali prestasi-prestasi sekolah sekaligus sebagai ajang promosi sekolah, pada acara ini juga menampilkan musik akustik dari Band sekolah atau komunitas yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Pada Kesempatan ini bintang tamu yang hadir dari Siswa Siswi berprestasi SMPN 3 Kandangan dan Band Hutan Hujan dari Kandangan.