Dewan Pengurus Daerah Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam Indonesia (DPD AGPAII) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) sukses menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW sekaligus Haul ke-20 Almarhum KH. Muhammad Zaini bin Abdul Ghani, atau yang lebih dikenal sebagai Abah Guru Sekumpul. Acara yang berlangsung penuh khidmat ini diselenggarakan di Masjid Nurul Ihsan, Desa Batu Bini, Kecamatan Padang Batung, pada Kamis, (30 Januari 2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten HSS, Drs. H. Muhammad Noor, M.AP, yang mewakili Penjabat Bupati HSS, Endri, AP, M.AP. Turut hadir pula sejumlah tokoh penting, antara lain perwakilan MUI, Camat Padang Batung, Kapolres HSS, Ketua Baznas, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, perwakilan Kantor Kemenag HSS, serta Danramil Padang Batung.
Peringatan Isra Mi’raj kali ini tidak hanya menjadi momen untuk mengingat perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW, tetapi juga sebagai sarana mempererat tali silaturahmi antar guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kabupaten HSS. Acara ini juga menjadi ajang refleksi untuk meneladani nilai-nilai perjuangan Nabi Muhammad SAW dan Abah Guru Sekumpul dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam sambutannya, Ketua DPD AGPAII Kabupaten HSS, Rahmadi, S.Pd.I, mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru PAI yang telah berkontribusi dalam kesuksesan acara ini. “Terima kasih kepada semua guru PAI yang telah berkontribusi dalam acara ini. Semoga apa yang telah diberikan hari ini menjadi amal ibadah yang berlipat ganda dari Allah SWT. Kami juga memohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam pelaksanaan acara ini,” ujarnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten HSS, Drs. H. Muhammad Noor, M.AP, turut menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. Beliau berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT, serta memperdalam kecintaan kepada Rasulullah SAW.
“Saya menyambut baik dan mengapresiasi terlaksananya kegiatan mulia ini. Melalui peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriyah, saya berharap kita semua semakin dapat meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT, serta menumbuhkan rasa cinta kepada Rasulullah SAW dan menjadikan beliau sebagai teladan dalam kehidupan kita,” tutur Drs. H. Muhammad Noor.
Acara semakin khidmat dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an oleh Qori Muhammad Maulana, yang disambut dengan penuh hikmat oleh para hadirin. Selanjutnya, Tuan Guru Taufiqurrahman, pengasuh Pondok Pesantren Babussalam, menyampaikan ceramah agama yang menginspirasi.

Dalam ceramahnya, Tuan Guru Taufiqurrahman mengajak hadirin untuk lebih memuliakan Nabi Muhammad SAW melalui shalawat dan meningkatkan ketakwaan serta spiritualitas dalam kehidupan sehari-hari. “Mari kita jadikan momen Isra Mi’raj ini sebagai pengingat untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT dan meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW,” pesannya.
Acara ditutup dengan pembacaan tahlil dan doa bersama yang dipimpin oleh Tuan Guru Taufiqurrahman. Doa ini diikuti dengan penuh khidmat oleh seluruh jamaah yang hadir, menambah kekhusyukan acara.
Dengan terselenggaranya peringatan Isra Mi’raj dan Haul ke-20 Abah Guru Sekumpul ini, DPD AGPAII Kabupaten HSS berharap dapat memperkokoh kebersamaan, memperdalam pemahaman ajaran Islam, serta meneladani akhlak mulia yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW dan ulama besar seperti Abah Guru Sekumpul.