Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar acara Pelantikan dan Pengukuhan Bunda Literasi, Pokja Bunda PAUD, serta Bunda PAUD Desa/Kelurahan dan Kecamatan se-Kabupaten HSS di Pendopo Kabupaten, Selasa (9/09).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Bunda PAUD Provinsi Kalimantan Selatan Hj. Fathul Jannah Muhidin, Ketua DWP Provinsi Kalsel Hj. Masrupah Syarifuddin, Bupati HSS H. Syafrudin Noor, SE, S.Sos, Wakil Bupati H. Suriani, S.Sos, M.AP, Sekretaris Daerah Drs. H. Muhammad Noor, M.AP, serta Ketua TP PKK Kabupaten HSS Hj. Tata Syafrudin Noor yang juga menjabat sebagai Bunda PAUD HSS. Hadir pula Ketua GOW Hj. Misnawati Suriani, Ketua DWP Hj. Elyani Yustika M Noor, Forkopimda, Asisten dan Staf Ahli Setda HSS, organisasi wanita, camat dan tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan itu, Bupati HSS H. Syafrudin Noor secara resmi mengukuhkan Hj. Tata Syafrudin Noor sebagai Bunda Literasi HSS. Pengukuhan ini disaksikan langsung oleh Bunda PAUD Provinsi Kalsel dan seluruh undangan yang hadir.
Selanjutnya, Bunda PAUD Kabupaten HSS Hj. Tata Syafrudin Noor melantik Pokja Bunda PAUD HSS dengan Ketua Hj. Misnawati Suriani beserta jajaran pengurus. Acara dilanjutkan dengan pengukuhan Bunda PAUD Desa, Kelurahan, dan Kecamatan se-Kabupaten HSS.

Dalam sambutannya, Hj. Tata Syafrudin Noor menyampaikan rasa syukur atas amanah baru yang diemban. “Hari ini merupakan momen istimewa, karena saya dikukuhkan sebagai Bunda Literasi sekaligus dipercaya untuk mengukuhkan para Bunda PAUD di tingkat desa, kelurahan, dan kecamatan. Amanah ini tentu tidak ringan, namun dengan dukungan semua pihak, saya yakin kita bisa menjalankannya dengan baik,” ujarnya.
Beliau menegaskan bahwa PAUD adalah fondasi penting bagi tumbuh kembang anak, sehingga peran Bunda PAUD sangat strategis untuk memastikan layanan pendidikan anak usia dini berjalan optimal. Selain itu, ia menekankan bahwa literasi bukan hanya soal membaca dan menulis, tetapi juga kemampuan berpikir kritis, memahami, dan memecahkan masalah.
“Keberhasilan gerakan literasi dan penguatan PAUD tidak bisa dicapai sendirian. Dibutuhkan kerja sama erat antara pemerintah, pendidik, orang tua, dan masyarakat. Mari kita jadikan amanah ini sebagai ladang pengabdian demi melahirkan generasi emas HSS yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia,” tambahnya.

Sementara itu, Bupati HSS H. Syafrudin Noor dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Bunda Literasi, Pokja Bunda PAUD, serta seluruh Bunda PAUD Kecamatan, Desa, dan Kelurahan yang baru dikukuhkan. Ia menekankan pentingnya gerakan literasi dan PAUD sebagai pilar mencerdaskan kehidupan bangsa.
“Pemerintah Kabupaten HSS berkomitmen untuk terus mendukung program literasi dan PAUD. Namun keberhasilan hanya bisa dicapai jika kita semua bersinergi. Mari bersama-sama kita bergerak demi mencetak generasi emas Hulu Sungai Selatan di masa mendatang,” tegas Bupati.


