Dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan warganya dan untuk memastikan program- program bantuan sosial yang selama ini dikucurkan telah berjalan dengan baik, Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs. H. Achmad Fikry, M.AP kembali menyerahkan bantuan sosial berupa Program Rumah Sejahtera, Bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) Rabu (20/11). Penyerahann bantuan tersebut dilaksanakan di Desa Panggungan Kec. Loksado.
Sebelum menyerahkan bantuan, Bupati bersama dengan Wakil Bupati Syamsuri Arsyad, S.AP MA terlebih dahulu duduk dan Menikmati gado-gado sate diwarung yang akan mendapat bantuan Modal yakni warung Keluarga Arkani.
Sebelum penyerahan bantuan, Bupati menyampaikan program-program bantuan sosial seperti rumah sejahtera dan UEP akan terus berlanjut dengan harapan bantuan yang diberikan pemerintah dapat meningktkan pendapatan bagi penerima manfaat.
Dikatakannya lagi semangat dalam penyerahan bantuan ini adalah semangat untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat dan meningkatkan pendapatan. Namun Bupati meminta bantuan yang diberikan tidak bisa diberikan secara bersamaan harus dengan skala prioritas.