Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Kab. HSS) menggelar sosialisasi pengawasan Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024 dengan tema “Sinergi Strategis dalam Menjamin Pemilihan yang Aman, Berintegritas, dan Transparan.” Acara yang berlangsung di Hotel Qianna Inn pada Senin (14/10/2024)
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Anggota Bawaslu HSS Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Henry, S.Pd, Beliau menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk memperkuat pengawasan dalam penyelenggaraan Pemilu di Kab. HSS, seiring dengan berjalannya tahapan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024.
Kegiatan ini juga menghadirkan Kepala BKPSDM Kab. HSS, Drs. Kamidi, M.IP, dan Kasat Reskrim Polres HSS, May Felly, SH., MH, sebagai narasumber dan dihadiri Kepala Dinas Kominfo Kab. HSS, Kepala BPBD HSS, Para perwakilan Kepala Perangkat Daerah, perwakilan Kemenag HSS dan Jajaran TNI dan Polri.
Menurut Henry, S.Pd Bawaslu HSS mengundang seluruh Forkopimda dan SKPD untuk semakin siap menghadapi pemilihan.
“karena tanggung jawab pelaksanaan pemilihan bukan hanya pada penyelenggara juga adalah tugas bagi seluruh instansi dan juga seluruh pihak masyarakat juga tentunya mempunyai peran masing-masing dalam suksesnya pemilihan,” ucapnya.
Beliau mengatakan di tahapan kampanye tidak ada menerima laporan karena pihaknya sudah melakukan pencegahan-pencegahan atas kerawanan yang berpotensi sehingga sampai saat ini temuan maupun laporan belum ditemukan.