Upaya pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan terus diupayakan oleh pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Oleh sebab itu pada hari ini Jum’at (03/07), Bupati HSS Drs. H. Achmad Fikry M.AP bersama Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad S.AP M.A didampingi Kepala BPBD Kesbangpol Kab. HSS Roni Rosnadi membuka secara resmi Rapat Koordinasi pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan, di Aula Ramu Sekretariat Daerah Kab. HSS.
Rapat Koordinasi pencegahan dan penanganan karhutla ini dilaksanakan sebagai salah satu upaya untuk terus meningkatkan koordinasi, singkronosasi serta partisipasi semua pihak dalam pencegahan dan penanganan karhutla di Kab. HSS.
Pemerintah Daerah Kab. HSS juga akan terus melakukan kegiatan antisipasi serta mengedukasi masyarakat agar tidak melakukan hal-hal yang bersifat kebencanaan terutama terkait pembakaran hutan dan lahan.
Rakor ini sendiri diikuti oleh Kepala SKPD, Camat se Kab. HSS, TNI, Polri dan beberapa perwakilan perusahaan swasta yang di Kab. HSS.