Selepas memimpin Rapat Koordinasi dengan Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 se-Daha, Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs.H. Achmad Fikry juga menyempatkan diri memantau langsung ke lapangan kondisi Pasar Senin Nagara yang merupakan pasar terbesar di wilayah 3 Kecamatan Daha. Kunjungan kali ini juga didampingi Dandim 1003 Kandangan, Letkol. Arm. Deddy Soehartono, SH dan Kapolres HSS AKBP. Siswoyo, S.IK.

Dalam kesempatan ini Bupati juga sempat berdialog dengan para pedagang tentang kondisi harga bahan pokok yang ada saat ini.
“Kita bersyukur bahwa menjelang bulan suci Ramadhan ini, ternyata stok harga cukup stabil, tidak ada lonjakan yang berarti. Bagi pemerintah daerah, yang paling utama adalah keberadaan stok terjamin dan tetap ada di pasaran. Intinya kami ingin memastikan ketersediaan bahan pokok ini bagi masyarakat menjelang Ramadhan dan Idul Fitri” ungkapnya.

H. Achmad Fikry juga menyatakan siap melalui Dinas Perdagangan dan Dinas Ketahanan Pangan untuk melakukan operasi pasar apabila memang dibutuhkan sebagaimana yang baru saja dilakukan di Halaman Kantor Camat Daha Utara pagi ini.
Dalam peninjauan kali ini Bupati juga sangat mengapresiasi masyarakat Daha baik para pedagang maupun pengunjun pasar, karena tingkat kesadaran dalam menggunakan masker cukup tinggi.
Turut hadir dalam peninjauan pasar ini, Sekretaris Daerah Drs. Muhammad Noor, MAP, Asisten, beberapa Kepala OPD terkait dan Camat se-Daha. Dan yang cukuo unik, Bupati melakukan peninjauan pasar dengan berjalan kaki langsung dari Jembatan Andi Tajang sampai dengan Blok A Pasar Senin Nagara, sambil tak lupa sesekali menyahut sapaan warga yang antusias dengan kedatangannya.
(Kominfo-HSS/AJP/05042021)