Rabu (08/5). Digelar rapat rutin bulanan dan arisan oleh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Kab. HSS). Kegiatan ini dihadiri langsung Penjabat Ketua TP PKK Kab. HSS Hj. Rusnawati Hermansyah, SE didampingi Ketua I TP. PKK Kab. HSS Hj. Elyani Yustika serta seluruh anggota TP. PKK Kab. HSS dan para Ketua TP. PKK kecamatan se HSS.
Banyak hal yang dibahas pada pertemuan kali ini, seperti evaluasi atas kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan kelompok kerja (Pokja) serta kendala dan hambatan yang mungkin ditemui dalam melaksanakan kegiatan, diharapkan bisa dibahas dan dicarikan solusi untuk mengatasinya. Selain itu hasil yang dicapai dalam melaksanakan kegiatan tersebut apakah sudah sesuai dengan ekpektasi awal, ataukah masih belum maksimal juga menjadi catatan untuk ditingkatkan pencapaian di kemudian hari.
Pada pertemuan kali ini juga disampaikan rencana-rencana program kegiatan yang akan dilaksanakan oleh TP Penggerak Kabupaten Hulu Sungai Selatan selanjutnya. Perlu terus dilakukan penataan dan peningkatan kinerja tiap kader agar mencapai hasil kerja maksimal.