Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), H. Syafrudin Noor, SE, S.Sos, menerima kunjungan resmi dari jajaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten HSS, dalam rangka penyerahan Laporan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024, bertempat di Ruang Kerja Bupati, Senin (28/04/2025).
Dalam pertemuan tersebut, Ketua KPU Kabupaten HSS, Gusriadi, S.Pd, beserta anggota menyerahkan secara langsung dokumen Laporan Pilkada 2024 yang telah berjalan dengan sukses, aman, dan lancar. Laporan ini mencakup seluruh tahapan kegiatan, mulai dari persiapan, pelaksanaan pemungutan suara, hingga rekapitulasi dan penetapan hasil pemilihan.

Bupati HSS, H. Syafrudin Noor, SE, S.Sos, mengapresiasi seluruh kerja keras seluruh jajaran KPU dalam menyelenggarakan Pilkada dengan baik, tertib, dan sesuai dengan prinsip demokrasi. Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat dan pihak terkait yang telah turut menjaga kondusifitas selama proses pemilihan berlangsung.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati HSS juga berharap agar sinergi yang sudah terjalin baik antara KPU dan Pemerintah Daerah dapat terus dipertahankan dalam mendukung penyelenggaraan pemilu yang lebih berkualitas di masa yang akan datang.