Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad, S.AP,MA menghadiri Haul ke 14 Abah Guru Sekumpul, bertempat di Pondok Pesantren Ibnu Mas’ud Putra. Senin (18/03/2019).
Pada kesempatan ini juga dihadiri Ketua DPRD kabupaten HSS H.Akhmad Fahmi, SE, Forum Koordinasi kecamatan, serta para jemaah yang berhadir.
Dalam sambutannya Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad,S.AP,MA menyampaikan sangat bersyukur dan berterima kasih atas undangan yang disampaikan oleh panitia. serta kegiatan semacam ini diharapkan memberikan keberkahan bagi kabupaten HSS tercinta dan yang berhadir di acara ini.
Disampaikan pula kegiatan keagamaan seperti haulan ini sangat sejalan dengan visi misi Kab. HSS yaitu mewujudkan Kab. HSS yang cerdas, inovatif, teknologis dan agamis untuk mewujudkan kesejahteraan dunia dan akhirat. Sekaligus beliau mengajak kepada jamaah yang hadir untuk bersama-sama mengambil hikmah dan intisari dari haulan ini serta meneladani kehidupan Guru Sekumpul.
Acara ini juga diisi dengan tausiah agama yang disampaikan Guru H.M Anshari El Kariem pimpinan pondok pesantren Darul Muhibbin Binuang(Penulis Biografi Guru Sekumpul) asal Binuang.