Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs. H. Muhammad Noor, M.AP ikuti rapat Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang diselenggarakan oleh DPRD Kabupaten HSS bertempat di Ruang Rapat DPRD Lantai II pada Rabu (23/07/2025). Adapun agenda rapat tersebut yakni pembahasan atas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2025.

Ketua DPRD Kab. HSS H. Akhmad Fahmi, SE selaku pimpinan rapat membuka rapat ini dengan menyampaikan beberapa aspirasi dari masyarakat HSS, terutama di bidang kesehatan, infrastruktur, dan pendidikan, agar Perubahan Anggaran tahun 2025 yang dilakukan ini bisa sejalan dengan peningkatan pelayanan dan fasilitas yang diberikan pemerintah daerah untuk masyarakat.
“Saya harap perangkat daerah terkait bisa mengoptimalkan beberapa usulan perubahan anggaran ini untuk menunjang kebutuhan masyarakat HSS, diantaranya yang saya soroti dan berdampak langsung pada masyarakat adanya penambahan ambulans, renovasi ruang rawat inap RSUD, perbaikan oprit jembatan serta rekonstruksi jalan di beberapa titik loksasi, dan lain sebagainya,” ucap H. Akhmad Fahmi.

Menanggapi hal tersebut, Sekda H. Muhammad Noor menyampaikan bahwa hal-hal yang memerlukan perubahan anggaran tersebut bertujuan mengakomodir program-program prioritas Bupati dan Wakil Bupati yang menunjang pembangunan secara merata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat HSS.
Menutup rapat, H, Ahkmad Fahmi mengatakan, “untuk pertemuan selanjutnya kita akan jadwalkan ulang khusus pembahasan di bidang kesehatan karena bidang kesehatan menjadi salah satu program prioritas Bupati dan Wakil Bupati. Mari kita bersama-sama bersinergi dalam membangun desa menata kota.”
Turut hadir Wakil Ketua I DPRD H. Husnan, S.Ag, Wakil Ketua II DPRD H. M. Kusasi, SP., S.AP. beserta jajaran anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda H. Zulkifli, S.Sos, M.AP, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Teddy Soetedjo, MT, Direktur RSUD Brigjend H. Hasan Basry Kandangan dr. Hj. Siti Jainab, Direktur RS Daha Sejahtera dr. Masliani, Kepala Dinas Kesehatan dr. Hj. Siti Rasyidah, M.Kes, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten HSS, H. Akhmad Supian, S.Pd, serta jajaran anggota lainnya yang termasuk dalam Tim TAPD Kab. HSS.
(KominfoHSS/RRC)