Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) resmi melepas kafilah untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional tingkat Kab. HSS ke-49 di Kecamatan Simpur. Acara pelepasan ini digelar di halaman Gedung MTQ Kandangan, Senin (04/03).
Kafilah yang berjumlah 437 orang terdiri dari para qari dan qariah terpilih telah menjalani persiapan untuk bisa mengharumkan kecamatannya masing-masing di Kab. HSS. Mereka telah melalui serangkaian pelatihan, ujian, dan pembinaan agar siap bersaing dengan kafilah dari kecamatan lain.
Acara pelepasan kafilah MTQ Nasional tingkat Kab. HSS ke-49 ini juga dihadiri oleh Pj. Ketua TP. PKK Kab. HSS Hj. Rusnawati Hermansyah, SE beserta pengurus, para pejabat lingkup Pemkab HSS, dan tokoh masyarakat setempat yang memberikan doa dan dukungan penuh untuk kesuksesan para peserta.
Kepala Bagian Kesra Setda H. Fajar Abdi, ST yang menyampaikan harapan Pj. Bupati HSS agar kegiatan ini dapat menambah semarak dan meriahnya kegiatan MTQ yang dilaksanakan, sekaligus menjadi sarana syiar Islam di Kab. HSS sehingga kedepan kecintaan terhadap baca tulis Al-Quran akan semakin meningkat lagi.
Selain itu melalui kegiatan ini semoga dapat menambah kebersamaan dan kekompakan sekaligus sekaligus sarana menjalin kebersamaan diantara kafilah. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar sebagaimana harapan bersama.
(Kominfo-HSS/Agtf/04032024)