Penjabat (PJ) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Endri,AP,M.AP mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait pengendalian inflasi tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri. Rakor tersebut dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom dan bertempat di ruang rapat Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Sekretariat Daerah (Setda) Kab. HSS pada, Senin (14/10/2024).
Dalam rakor ini, turut hadir Asisten, Staf Ahli, Kepala Perangkat Daerah, serta Kepala Bagian Setda Kab. HSS. Agenda utama rakor ini adalah pembahasan langkah-langkah konkret dalam pengendalian inflasi di daerah tahun 2024.
Kegiatan ini diikuti secara daring oleh seluruh Gubernur, Bupati, dan Wali Kota dari seluruh Indonesia. Partisipasi aktif para kepala daerah ini menunjukkan komitmen yang kuat dalam menjaga stabilitas ekonomi dan pengendalian inflasi di masing-masing wilayah mereka.
Rapat ini diharapkan menghasilkan solusi nyata yang bisa diterapkan di daerah untuk menjaga laju inflasi tetap terkendali di tengah tantangan ekonomi global yang terus berkembang.