Dalam rangka meningkatkan kualitas pengelolaan arsip dinamis di lingkungan Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Penjabat (Pj) Bupati HSS Drs. H. Hermansyah, MM secara resmi membuka Bimbingan Teknis Pengelolaan Arsip Dinamis dan Aplikasi Srikandi bertempat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab HSS. (Senin, 11/06)
Kegiatan ini menjadi momentum pengukuhkan Pj Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kab HSS Hj. Rusnawati Hermansyah, SE sebagai Bunda Literasi Kab HSS oleh Pj Bupati HSS. Pengukuhan ini ditandai dengan pemasangan selempang Bunda Literasi dan dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Pengukuhan.
Pj Bupati HSS H. Hermansyah menyambut baik dan sangat mendukung pengukuhan Bunda literasi dan Bimtek Pengelolaan Arsip Dinamis pada hari ini, Pj Bupati juga mengucapkan selamat kepada Bunda Literasi yang telah dikukuhkan pada hari ini.
“Yang mana kegiatan pada hari ini akan memberikan dampak yang besar terhadap kemajuan Kab HSS. Dengan adanya pengukuhan Bunda Literasi saya berharap Bunda Literasi dapat memotivasi masyarakat untuk berinteraksi dan tentunya akan dapat meningkatkan indeks gemar berliterasi di Kab HSS,” katanya.
Pj Bupati H. Hermansyah mengatakan tugas mulia Bunda Literasi harus sering digelorakan. Masyarakat juga harus terlibat langsung untuk membudayakan gemar membaca tingkat Kecamatan Kelurahan Desa sampai tingkat RT/RW.
Selain itu terkait kegiatan Bimbingan Pengelolaan Arsip Dinamis yang juga dilaksanakan pada hari ini akan memberikan dampak yang besar untuk penyelenggaraan kearsipan yang efisien, efektif, dan sistematis sehingga dapat mewujudkan pengelolaan arsip yang baik sekaligus mendukung gerakan nasional sadar tertib arsip.
Kegiatan ini juga dirangkai dengan penyerahan penghargaan Kearsipan terhadap Unit Kearsipan Organisasi Perangkat Daerah oleh Pj Bupati HSS yang disaksikan oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalsel, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kerasipan Kab HSS, Kepala Perangkat Daerah, Camat se-Kab HSS, dan Ketua TP PKK Kecamatan.
(Kominfo-HSS/MM/11062023)