Setelah melaksanakan khataman Al-Qur’an di Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Bupati Hulu Sungai Selatan Drs. H. Achmad Fikry, M.AP didampingi Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad, S.AP, M.A beserta jajaran melanjutkan kegiatannya bersilaturahmi dengan Tuan Guru H. Marzuki Ismail di kediamannya di Desa Panjampang Bahagia, Kecamatan Simpur. Jum’at (26/03).

Silaturahmi dengan ulama sendiri merupakan sebuah tradisi yang selalu dilakukan menjelang Bulan suci Ramadhan.
Pada kesempatan yang baik ini Bupati HSS meminta wejangan serta do’a kepada TGH Marzuki untuk diberikan kelapangan agar bisa melaksanakan bulan puasa dengan baik dan pandemi Covid-19 di Kab. HSS dapat segera dituntaskan.
Mudah-mudahan dengan kegiatan silaturahmi ini mendapatkan keridhoan Allah SWT, dapat mengerjakan kewajiban terhadap Allah SWT serta mendaptakan kemurahan rezeki dengan niat bersama untuk beribadah kepada Allah SWT.