Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) sekaligus Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) HSS, Hj. Tata Syafrudin Noor, turut menghadiri acara pengukuhan Ketua dan pelantikan Pengurus Dekranasda Provinsi Kalimantan Selatan Masa Bakti 2025–2030. Acara yang berlangsung pada Jumat (25/4/2025) di Gedung Mahligai Pancasila, Banjarmasin ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting dari daerah dan provinsi.
Pada acara tersebut, Hj. Fathul Jannah Muhidin dilantik sebagai Ketua Dekranasda Provinsi Kalimantan Selatan oleh Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin. Setelah pengukuhan, dilakukan pelantikan jajaran pengurus Dekranasda yang baru.

Kehadiran Hj. Tata Syafrudin Noor sebagai Ketua Dekranasda Kab. HSS pada acara ini membuka langkah bagi Dekranasda Kab. HSS untuk lebih mengembangkan dan mempromosikan potensi kerajinan lokal di tingkat provinsi.
Hj. Tata menyambut baik pelantikan ini dan berharap Dekranasda Provinsi Kalimantan Selatan di bawah kepemimpinan Hj. Fathul Jannah dapat semakin memperkuat sektor kerajinan daerah. Beliau juga menunjukkan komitmennya untuk mendukung penuh upaya Dekranasda dalam mengembangkan potensi kerajinan lokal di Kabupaten HSS.
Gubernur H. Muhidin dalam sambutannya menekankan pentingnya peran Dekranasda dalam menggali, membina, serta mempromosikan kerajinan lokal yang dimiliki daerah. Ia berharap, Dekranasda dapat menjadi penggerak utama dalam meningkatkan kualitas dan daya saing pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kalimantan Selatan.
Selain Gubernur, acara ini juga dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalimantan Selatan, kepala daerah kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan, dan Ketua TP-PKK dari berbagai daerah.
Dengan terbentuknya kepengurusan baru, Dekranasda Provinsi Kalimantan Selatan diharapkan mampu mempercepat perkembangan sektor ekonomi kreatif berbasis kerajinan daerah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan UMKM.