Dalam rangka memperkuat pengelolaan anggaran serta memastikan proses pengadaan barang dan jasa berjalan efektif dan transparan, Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Suriani, S.Sos., M.AP memimpin Rapat Koordinasi (Rakoor) Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Kabupaten HSS, Selasa (28/10/2025), di Aula Ramu Sekretariat Daerah Kabupaten HSS.

Rakoor tersebut turut dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah HSS H. Zulkipli, S.Sos., M.AP, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Setda HSS, serta para Bagian Setda Kab. HSS, para Kepala Perangkat Daerah dan para Camat se-Kabupaten HSS.
Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya memperkuat koordinasi antarperangkat daerah dalam pelaksanaan program dan kegiatan pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemerintah Kabupaten HSS. Selain itu, rakoor juga menjadi sarana untuk mengevaluasi capaian pelaksanaan anggaran tahun 2025 serta merumuskan langkah-langkah percepatan menjelang akhir tahun anggaran.
Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan pelaksanaan pengadaan barang dan jasa di Kabupaten HSS dapat berjalan lebih efektif, efisien, transparan, dan akuntabel, sehingga mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik serta peningkatan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat.


